Manfaat Tanaman TEMULAWAK

 TEMULAWAK

Manfaat Tanaman TEMULAWAK


Nama Latin : Curcuma xanthorrhiza

Nama daerah : Temu Lawak

Famili : Zingiberaceae

Bahan Berkhasiat : Rimpang

Khasiat dan Kegunaan : Amarum (Penambah Nafsu Makan), Pencahar, Peluruh ASI

Efek Farmakologis : Sifatnya rasa sedikit pahit, anti sembelit, acnevulgaris, anti-inflamasi dan anti hepatotoksik, laktagoga, kolagoga, tonikum, diuretik, fungstatik dan bakteriostatik. Kandungan adas hitam juga membantu mengeluarkan angin, dan mendorong pengeluaran air seni. \

Beberapa khasiat temulawak antara lain: 

(1) memperbaiki fungsi pencernaan sehingga meningkatkan nafsu makan, 

(2) memperbaiki fungsi hati sehingga dapat menyembuhkan penyakit liver bahkan serosis, 

(3) menurunkan kadar lemak darah, 

(4) mengurangi rasa nyeri sendi dan tulang, 

(5) menghambat penggumpalan darah, dan 

(6) berperan anti oksidan (Badan POM, 2004).

Bagian tanaman yang Rimpang temulawak banyak mengandung xanthorrhizol dan kurkumin (1,6 - 2,2%), yang merupakan bahan aktif berkhasiat obat, secara empiris maupun tradisional terbukti bermanfaat untuk kesehatan manusia maupun ternak. rimpang segar atau dikeringkan.